Minggu, 25 Januari 2026

Peresmian Gedung Aimmah di Pondok Modern El-Haq oleh Bupati Jombang H. WARSUBI pada hari minggu di Desa Pulosari Kecamatan Bareng

Kegiatan dihadiri KH. M. Badrun Syahir, M.A. dari Universitas Darussalam Gontor sebagai penceramah, Pimpinan Pondok Modern El-Haq KH. Ainur Rofiq, Lc., serta Ketua PD Muhammadiyah Jombang Dr. Ir. Abdul Malik, MP, IPU. Turut hadir Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Jombang Yuliati Nugrahani bersama Ning Ema Erfina, jajaran Asisten, Kepala OPD lingkup Pemkab Jombang, Forkopimcam Bareng Usman, SE., M.Si, Presdir Afco Group H. Agung Wicaksono, ST, wali santri, serta tokoh masyarakat setempat.

 

Dengan tema " Peran Strategis Pesantren Dalam Membangun Peradaban Umat dan Bangsa" menegaskan bahwa pesantren adalah institusi yang membentuk cara pandang, sikap dan tanggungjawab generasi muda di dalam pesantren, nilai keilmuan tumbuh berdampingan dengan pembinaan akhlak dan kedisiplinan," ungkap Bupati Warsubi dalam sambutannya.

Beliau juga berharap, hadirnya gedung Aimmah yang baru dapat menjadi sarana pendukung yang representatif dalam menunjang proses pembelajaran, pengembangan potensi santri, serta menciptakan lingkungan pendidikan yang semakin kondusif, nyaman dan berkualitas.

Peresmian gedung baru ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Bupati Jombang, sebelumnya ada berbagai bakat dari para santri yang ditampilkan di depan para undangan dan dilanjutkan dengan ceramah agama.