Kamis, 22 Januari 2026

Camat Bareng ( USMAN, SE., M.Si ) bersama Kepala Desa ( MISERI ) melakukan kegiatan monitoring fogging di Desa Nglebak sebagai langkah pencegahan penyebaran penyakit yang dibawa oleh nyamuk. Fogging merupakan salah satu metode pengendalian nyamuk yang efektif untuk mengurangi risiko penyakit seperti demam berdarah. Dalam upaya untuk menjaga kesehatan masyarakat, tim kesehatan dari Puskesmas Bareng melakukan fogging secara menyeluruh di Desa Nglebak.

Selain melakukan fogging, tim kesehatan juga memberikan himbauan kepada warga Desa Nglebak untuk menjaga kebersihan lingkungan dan menghindari genangan air yang dapat menjadi tempat berkembang biaknya nyamuk.

Penduduk Desa Nglebak diimbau untuk bekerja sama dengan pihak berwenang dalam upaya pencegahan penyakit yang ditularkan oleh nyamuk dengan menjaga kebersihan lingkungan sekitar dan mengikuti petunjuk yang diberikan oleh tim kesehatan.

Dengan adanya langkah-langkah preventif seperti fogging dan kesadaran masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan, diharapkan dapat mengurangi resiko penyebaran penyakit yang ditularkan oleh nyamuk di Desa Nglebak.